Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kisah Sukses Krav Ideas, dari Mesin Jahit Ibu hingga Panggung Global bersama Shopee
Advertisement . Scroll to see content

Art Jakarta Gardens Kembali Hadirkan Karya Seni Kontemporer, Catat Tanggalnya!

Kamis, 04 April 2024 - 16:33:00 WIB
Art Jakarta Gardens Kembali Hadirkan Karya Seni Kontemporer, Catat Tanggalnya!
Art Jakarta Gardens menghadirkan seni kontemporer yang unik di tengah hijau dan suburnya Hutan Kota by Plataran, Jakarta pada 23-28 April 2024. (Foto: dok AJS)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id - Art Jakarta Gardens telah dinanti-nanti oleh para pencinta seni sebagai perayaan seni kontemporer yang unik di tengah hijau dan suburnya Hutan Kota by Plataran, Jakarta. Tahun ini, pada 23 hingga 28 April 2024, acara yang tak ada duanya tersebut akan menghadirkan 23 galeri terkemuka selain 30 patung luar ruangan yang memikat.

Tak hanya itu, Art Jakarta Gardens menawarkan pengalaman memukau yang memadukan keselarasan seni dan alam bagi pengunjung. Digagas pada 2022 dalam tantangan pandemi, Art Jakarta Gardens kini bersemi menjadi ajang seni tahunan yang dirayakan berkat dukungan dan antusiasme besar dari kancah seni rupa.

Tahun ini, Art Jakarta Gardens menjanjikan kehadiran yang lebih ajek seiring meluasnya perhatian publik terhadap pendekatannya yang menarik untuk menyajikan seni. Menampilkan program unggulan, Sculpture Garden, pekan seni ini akan memajang karya patung para seniman piawai lintas generasi, dari maestro patung Indonesia G. Sidharta, Nyoman Nuarta yang termasyhur, hingga seniman muda dengan eksperimen kreatif seperti Dian Hardiansyah.  

“Edisi ketiga Art Jakarta Gardens tahun ini sungguh menggembirakan bagi kami, penyelenggara. Galeri yang ikut serta tetap antusias dan bersemangat, menghadirkan karya-karya terbaru dari para perupa yang mereka wakili. Demikian juga dengan para rekanan, yang bekerja sama dengan perupa untuk menyajikan  instalasi khusus. Ditambah lagi dengan acara musik dan seni performans. Art Jakarta Gardens telah makin jelas karakternya sebagai acara apresiasi seni rupa yang khas, memperkaya ragam acara seni dan hiburan bagi warga kota Jakarta,” ujar Artistic Director Enin Supriyanto.

Sementara itu, Fair Director Tom Tandio mengatakan, “Kami harap Art Jakarta Gardens  dapat berkontribusi pada peluang bagi anak muda untuk mengenal dan lebih  mengapresiasi seni. Di Art Jakarta Gardens, generasi muda bisa mengenal seni  di lingkungan yang tidak terlalu formal, bahkan mulai belajar mengoleksi. Kami  juga mendorong lebih banyak perusahaan untuk bekerja sama dengan seniman  Indonesia, baik di Art Jakarta Gardens ataupun proyek seni lainnya. Kami harap  ini akan menghasilkan dukungan lebih kuat bagi ekosistem seni rupa.” 

Menampilkan serangkaian luas ragam karya seni dalam dan luar ruang, pekan seni di udara terbuka ini mengundang masyarakat untuk mengapresiasi bagaimana karya seni dapat membangkitkan lingkungannya ke tataran lebih tinggi. Pengunjung akan berkesempatan untuk menyesapi dunia kreativitas, menjelajahi kekayaan ekspresi artistik dengan latar oasis di tengah Jakarta, di mana Hutan Kota by Plataran akan bertransformasi menjadi galeri ruang terbuka  yang dinamis. 

Hari pertama Art Jakarta Gardens akan dibuka untuk pengunjung VIP sementara masyarakat umum akan disambut mulai pada Rabu, 24 April 2024. Dengan dukungan hangat dari berbagai sektor, Art Jakarta Gardens dengan bangga menyajikan kolaborasi mengagumkan dari para Mitra dan seniman tahun ini dalam Special Presentations. 

Bibit x Erwin Windu Pranata 

Mitra Utama Art Jakarta Gardens, Bibit, aplikasi investasi digital yang telah  mendapat pengakuan luas, akan menghadirkan Erwin Windu Pranata, seniman multidisipliner dari Bandung. Erwin akan memamerkan patung tiup (inflatable sculpture) yang diinspirasikan dari penjelajahan terhadap kebun miliknya, yang  penuh berkah dari alam meski kerap terlupakan dalam kehidupan sehari-hari. Dirancang khusus untuk Art Jakarta Gardens, “The Bouquet: Fall and Grow” adalah seruan untuk menghormati alam dan siklus kehidupannya.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut