Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Abu Bakar Ba’asyir: Pak Jokowi Orang Kuat, Mudah-Mudahan Jadi Pembela Islam
Advertisement . Scroll to see content

Libur Akhir Tahun, Jokowi Minta Para Menteri dan Kepala Daerah Tidak Lengah Tangani Covid-19

Senin, 30 November 2020 - 19:15:00 WIB
Libur Akhir Tahun, Jokowi Minta Para Menteri dan Kepala Daerah Tidak Lengah Tangani Covid-19
Para menteri dan kepala daerah mendapat pesan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak lengah dalam menangani covid-19. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id - Pemerintah mendorong penanganan Covid-19 dilaksanakan dengan baik, sehingga tidak ada gelombang pandemi selanjutnya. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, para menteri mendapatkan pesan langsung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar tidak lengah dalam menangani covid-19.

Termasuk juga Kepala-kepala daerah diminta jangan kendor dalam penanganan covid-19.  "Bapak presiden tadi pagi menyampaikan kepada seluruh gubernur dan juga para menteri terutama pimpinan lembaga untuk tidak lelah dan tidak lengah dalam menangani Covid-19," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Senin (30/11/2020). 

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu menyebutkan, Presiden Jokowi meminta agar berhati-hati dalam menghadapi liburan akhir tahun karena banyak aktivitas masyarakat di luar rumah. Jangan sampai libur akhir tahun ini menimbulkan gelombang baru sehingga menyebabkan terjadinya lonjakan kasus positif covid-19. 

"Ini adalah bulan di mana banyak sekali mungkin kegiatan masyarakat nanti menjelang libur akhir tahun yang perlu diantisipasi," katanya.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut