Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno: Desa EMAS Dorong Kebangkitan UMKM, Perluas Skala Usaha
Advertisement . Scroll to see content

Punya Kerajinan Batik Kayu, Sandiaga Uno Sebut Desa Krebet Bisa Naik Kelas ke Kancah Global 

Sabtu, 20 Juli 2024 - 22:52:00 WIB
Punya Kerajinan Batik Kayu, Sandiaga Uno Sebut Desa Krebet Bisa Naik Kelas ke Kancah Global 
Punya Kerajinan Batik Kayu, Sandiaga Uno Sebut Desa Krebet Bisa Naik Kelas ke Kancah Global (Foto: Yohanes Demo)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id - Pesona keindahan alam dan keunikan kerajinan batik kayu yang dimiliki Desa Wisata Krebet di Bantul diharapkan bisa naik kelas. Krebet bisa menyusul Desa Wisata Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul yang sudah lebih dahulu menjadi desa wisata kelas dunia. 

Hal itu ia sampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno saat melakukan kunjungan kerja di Desa Wisata Krebet pada Sabtu (20/07/2024).

Menurut Sandiaga Uno, Desa Wisata Krebet memiliki potensi dengan daya tarik kerajinan batik kayunya. "Harapannya ke depan Krebet ini dibawa ketingkat dunia. Nasional sudah, kelihatan punya peluang untuk ke sana," kata Sandiaga, Sabtu (20/07/2024).

Sandiaga mengatakan produk kerajinan dari Desa Wisata Krebet telah mendunia. Sebab, Kemenparekraf telah menggunakan produk kerajinan batik kayu sebagai suvenir dalam berbagai ajang internasional yang diadakan di Indonesia, seperti G20 hingga ASEAN Summit.

Terlebih, kesuksesan Desa Wisata Krebet sebagai salah satu 50 desa wisata terbaik tahun ini bukanlah hal mudah yang bisa dilakukan sendiri. Menurutnya, Desa Wisata Krebet sudah satu langkah lebih dekat menuju desa wisata tingkat internasional menyusul Desa Wisata Nglanggeran. 

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut