Microsoft Bikin Komputer Kuantum Berguna, Mampu Jalankan Eksperimen Tanpa Kesalahan

JAKARTA, vozpublica.id - Mimpi komputer kuantum selalu menarik. Microsoft dan Quantinuum telah mengembangkan sistem komputasi kuantum bebas kesalahan.
Meskipun komputer dan elektronik klasik mengandalkan bit biner sebagai unit informasi dasarnya, komputer kuantum bekerja dengan qubit yang dapat berada dalam superposisi dua keadaan pada saat bersamaan.
Masalah dengan qubits adalah mereka rentang terhadap kesalahan. Ini alasan utama komputer saat ini yang dikenal sebagai komputer Noisy Intermediate Scale Quantum [NISQ] yakni hanya digunakan untuk penelitian dan eksperimen.
Solusi Microsoft adalah mengelompokkan qubit fisik ke dalam virtual. Hal ini memungkinkannya menerapkan diagnostik dan koreksi kesalahan tanpa merusaknya, dan menjalankannya di seluruh hardware Quantinuum.
Hasilnya, tingkat kesalahan 800 kali lebih baik dibandingkan hanya mengandalkan qubit fisik. Microsoft mengklaim, mampu menjalankan lebih dari 140.000 eksperimen tanpa kesalahan apa pun.