Deretan Sopir Bus Perempuan, Ada yang Punya 3 Anak sampai Hijaber Cantik Tenang di Balik Kemudi Bus

JAKARTA, vozpublica.id – Sopir bus wanita berhasil menghilangkan stigma buruk yang tertanam pada angkutan umum selama bertahun-tahun. Kehadiran mereka juga berhasil membuat banyak orang merasa nyaman untuk menggunakan bus.
Soal kemampuan mengemudikan kendaraan berbadan besar, para wanita berparas cantik itu tak dapat diragukan lagi. Bahkan, mereka dapat disetarakan dengan para lelaki karena ada juga yang membawa sasis premium, yang dikenal memiliki dimensi lebih besar.
Sebagian besar perempuan yang memutuskan untuk menjadi sopir bus AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) beralasan ekonomi. Berikut deretan PO bus yang memiliki sopir perempuan seperti dirangkum dari berbagai sumber.
1. Liena Ozora – PO Agra Mas
Liena Ozora merupakan salah satu sopir bus perempuan yang cukup populer dikalangan pencinta bus. Dirinya kerap diabadikan oleh para penggiat media sosial karena memiliki cerita yang menarik.
Sebelum menjalani profesi sebagai sopir bus, Liena awalnya merupakan pekerja kantoran di sebuah hotel. Namun, setelah pandemi Covid-19 menghantam Indonesia, Liena kehilangan pekerjaannya.
Ini membuatnya berpikir keras untuk menafkahi tiga anaknya, mengingat dirinya sudah berpisah dengan suami. Pada awal 2021, Liena mencoba peruntungan dengan melamar sebagai sopir bus di PO Agra Mas.
Meski hanya bermodalkan pernah membawa bus Putra Mulya di jalan tol, Liena Ozora berhasil mendapatkan kepercayaan untuk menjadi sopir bus di PO Agra Mas. Dia mengaku sangat berhutang budi dengan Agra Mas yang bisa membuat hidup dan ketiga anaknya sejahtera.