Megawati bakal Pimpin Upacara HUT ke-80 RI di Sekolah Partai PDIP Besok

JAKARTA, vozpublica.id - Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Sukarnoputri dijadwalkan akan memimpin upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT ke-80 RI di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (17/8/2025) besok.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPP PDIP, Ganjar Pranowo saat dikonfirmasi apakah Megawati akan memenuhi undangan menghadiri upacara pengibaran bendera Merah Putih di Istana Negara besok.
"Besok kami upacara di sekolah partai," ucap Ganjar saat dikonfirmasi vozpublica Media Group, Sabtu (16/8/2025).
Meski demikian, Ganjar belum bisa memastikan apakah Megawati dipastikan absen mengisi kursi tamu undangan di Istana besok atau tidak.