Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kisah Sukses Krav Ideas, dari Mesin Jahit Ibu hingga Panggung Global bersama Shopee
Advertisement . Scroll to see content

Salurkan Dana Bergulir, LPDB-KUMKM Berhasil Perkuat Permodalan Koperasi

Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:48:00 WIB
Salurkan Dana Bergulir, LPDB-KUMKM Berhasil Perkuat Permodalan Koperasi
Dana bergulir LPDB-KUMKM. (Foto: dok LPDB-KUMKM)
Advertisement . Scroll to see content

Hal serupa diungkapkan oleh Ketua KUD Mino Saroyo Cilacap, Untung Jayanto. Dia menyatakan, bahwa koperasinya sangat terbantu oleh pembiayaan dari LPDB-KUMKM dalam mengembangkan unit-unit usaha, termasuk usaha para anggotanya.

“Alhamdulillah, kami diberikan kepercayaan oleh LPDB-KUMKM untuk mengakses dana,” ucap Untung.

KUD Mino Saroyo telah mengakses dana LPDB sebanyak tiga kali. Pada 2013 untuk pengembangan unit simpan pinjam, pada 2015 untuk penebusan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Nelayan (SPBUN) saat musim panen nelayan, dan pada 2021 untuk modal investasi pembiayaan feed bunker agent serta modal kerja SPBUN secara keseluruhan.

Menanggapi keberhasilan ini, Direktur Utama LPDB-KUMKM Supomo menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh para ketua koperasi. 

“Kami sangat bangga melihat perkembangan koperasi-koperasi yang telah kami bantu. Keberhasilan mereka adalah bukti nyata bahwa dana bergulir yang kami salurkan memberikan manfaat yang besar bagi penguatan ekonomi kerakyatan,” tuturnya.

Dia menambahkan, bahwa LPDB-KUMKM akan terus berkomitmen untuk mendukung koperasi-koperasi di seluruh Indonesia. 

“Kami berharap pemerintah dan para pemangku kebijakan terus mendukung kinerja LPDB-KUMKM, karena peran kami sangat krusial dalam membangun perekonomian yang lebih inklusif dan berkeadilan melalui kelembagaan koperasi,” ujarnya.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut