Usai Merantau ke Liga Malaysia, Pemain Timnas Futsal Indonesia Bongkar Penyebab Jebloknya Prestasi Negeri Jiran

Avirista Midaada
Pemain Timnas Futsal Indonesia Guntur Sulistyo Ariwibowo kembali ke Tanah Air dan memperkuat Unggul FC (Foto: Instagram/guntursulistyoariwibowo_)

MALANG, vozpublica.id - Pemain Timnas Futsal Indonesia Guntur Sulistyo Ariwibowo kembali ke Tanah Air dan memperkuat Unggul FC usai berkarier di Liga Futsal Malaysia bersama Pahang Rangers. Dia kemudian membongkar fakta mengejutkan.

Guntur mengungkapkan jika atmosfer kompetisi Malaysia tak sebagus Indonesia. Sebab di sana masih banyak pemain yang kerja kantoran sehingga minim latihan.

Tentunya kualitas liga berpengaruh ke Timnas Futsal Malaysia yang melempem. Pertemuan terakhir, tim berjuluk Harimau Malaya itu dibantai Indonesia setengah lusin gol alias 0-6.

"Kalau (atmosfer kompetisi) Indonesia lebih bagus menuru saya. Kalau Malaysia banyak tim yang pemainnya masih kerja," ucap Guntur usai peluncuran tim Unggul FC, Minggu malam (24/11/2024), di Unggul Sport Center, Malang.

"Masalah di sana saya rasa itu, latihan cuma sekali malam saja karena nunggu yang lain pulang kerja baru latihan," ujarnya.

Hal tersebut yang akhirnya membuat Guntur pulang ke Indonesia. Setelah memilih beberapa tawaran, dia akhirnya melabuhkan karier ke Unggul FC dan diikat kontrak selama satu musim.

"Sempat ada tawaran dari beberapa tim juga. Cuma saya rasa Unggul tim yang paling siap di Indonesia, sudah punya semuanya, dan dia punya tempat latihan sendiri, tim sendiri, dan pelatih juga sudah oke menurut saya," terangnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
8 jam lalu

MNC Media dan FFI Perkuat Sinergi, Bawa Pro Futsal League ke Level Dunia!

All Sport
10 jam lalu

Kelme Jadi Bola Resmi dan Referee Kit Pro Futsal League 2025/2026

All Sport
13 jam lalu

Pro Futsal League 2025/2026 Siap Kick-Off! MNC Media Kembali Jadi Official Broadcaster

All Sport
3 hari lalu

Evan Soumilena Menggila! Black Steel Sikat BTS dan Sabet Peringkat 3 Futsal Super Cup 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal