Pro Futsal League 2025/2026 Siap Kick-Off! MNC Media Kembali Jadi Official Broadcaster

SOLO, vozpublica.id – Kompetisi futsal paling bergengsi di Tanah Air, Pro Futsal League (PFL) 2025/2026, siap digelar perdana di Solo pada Sabtu, 4 Oktober 2025. Musim ini kembali menghadirkan kolaborasi strategis antara MNC Media sebagai Official Broadcaster dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) sebagai Main Sponsor.
Ajang ini berada di bawah naungan Federasi Futsal Indonesia (FFI) dan telah menjadi bagian penting dalam pembinaan serta pengembangan futsal nasional. Dukungan dari dua institusi besar ini diyakini bakal membawa angin segar bagi pertumbuhan ekosistem futsal secara profesional dan berkelanjutan.
Sebagai Official Broadcaster, MNC Media kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung futsal nasional. Dengan pengalaman lebih dari satu dekade menemani PFL, MNC siap menayangkan seluruh pertandingan PFL 2025/2026 melalui berbagai platform:
TV nasional free-to-air,
TV berbayar dan platform digital MNC Group.
Setidaknya 28 pertandingan fase reguler dan 3 laga playoff akan disiarkan secara co-broadcast, memberikan pengalaman menonton yang maksimal untuk para penggemar futsal di seluruh Indonesia.