Marc Marquez Akui Ada Perubahan Mentalitas usai Kecelakaan Parah, Seperti Apa?

Andhika Khoirul Huda
Pembalap Gresini Ducati, Marc Marquez. (Foto: EPA)

Pada akhirnya, Marquez butuh menjalani operasi hingga empat kali untuk bisa benar-benar sembuh dari cedera parah di lengannya itu. Perlahan tapi pasti, cederanya membaik, tetapi performa motor Honda benar-benar menurun drastis sejak dirinya sering absen sehingga dia memutuskan untuk hengkang setelah 11 musim bersama. Dia hijrah ke Gresini Ducati di MotoGP 2024.

Kini, rider berusia 31 tahun tersebut sudah bisa kembali bersaing di papan atas bersama tim satelit Ducati itu walau belum meraih kemenangan lagi. Setelah sembilan seri berjalan, dia menutup paruh pertama MotoGP 2024 di posisi ketiga dengan raihan 166 poin, tertinggal 56 angka dari sang pemuncak klasemen, Francesco Bagnaia.

Marquez pun mengungkapkan ambisinya untuk kembali menjadi yang terbaik lagi di MotoGP. Namun, dia tak ingin terburu-buru karena dia menunggu ‘momennya’ datang.

“Orang yang menang adalah 'yang spesial'. Kami akan mencoba menjadi 'yang spesial' lagi di masa depan, tapi kami harus menunggu momen kami,” kata pembalap kelahiran Cervera itu.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
5 jam lalu

Hasil Practice MotoGP Mandalika 2025: Marco Bezzecchi Tercepat, Marc Marquez Terjatuh

All Sport
7 jam lalu

Jelang MotoGP Mandalika, Marc Marquez Disebut Peniru Valentino Rossi

All Sport
12 jam lalu

Marc Marquez Ogah Loyo! Diprediksi Sapu Bersih 5 Sisa Seri MotoGP 2025

All Sport
2 hari lalu

Pengamat Prediksi Langkah Marc Marquez usai Sabet Gelar Juara Dunia ke-7

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal