Dia memerinci, karya yang dilombakan terdiri dari kategori logo dan nama aplikasi BPKH beserta filosofinya, dan desain user interface.
Pendaftaran lomba dibuka pada 6-30 September 2024, serta pemenangnya diumumkan pada 20 Oktober 2024.
Harry menjelaskan, proses penjurian dan kurasi melibatkan Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
“Dari ratusan peserta nantinya dipilih 10 nominasi, dan akan memperebutkan juara favorit hasil polling di media sosial BPKH serta dari 10 nominasi tersebut akan dikurasi lagi menjadi tiga terbaik,” tuturnya.