Kisah Mantan Karyawan Distro yang Sukses Jadi Peternak Domba

Cahya Puteri Abdi Rabbi
Bayu, mantan karyawan distro yang telah bekerja selama 12 tahun di Jakarta, kini sukses menjadi pengusaha di bidang peternakan kambing dan domba. (Foto: YouTube CapCapung)

JAKARTA, vozpublica.id - Bayu, mantan karyawan distro yang telah bekerja selama 12 tahun di Jakarta, kini sukses menjadi pengusaha di bidang peternakan kambing dan domba. Bayu berkisah saat bekerja di ibu kota, sang istri sempat mengajak untuk pulang ke kampung halaman. 

Namun, dia menolak dengan alasan mencari penghasilan di Jakarta lebih mudah.

Meski ditolak, sang istri tetap mengajaknya untuk pulang ke kampung halaman, hingga akhirnya dituruti. Setelah kembali ke kampung halaman, dia langsung memikirkan untuk mendirikan peternakan domba. Bidang usaha baru tersebut berbanding terbalik dengan usaha yang dijalaninya di Jakarta.

“Dulu setiap hari ketemu artis yang minta endorse, sekarang pulang kampung ketemunya cuma ilalang sama belalang. Tapi kebahagiaannya lebih dan rezekinya gak kalah ketika masih di Jakarta,” ujar Bayu dikutip dari YouTube CapCapung, Minggu (15/1/2023).

Pemilik 78 Farm ini memulai bisnis ternak domba dengan ambisi yang besar, namun bisnisnya dijalani tanpa mempertimbangkan aspek yang sesuai. Sampai suatu hari, saat dia mempromosikan peternakan dombanya melalui platform Facebook, dia mendapatkan komentar bahwa jenis kandang yang dimilikinya salah.

Karena hal tersebut, dia harus merogoh kocek lebih dalam hingga Rp200 juta untuk memperbaiki jenis kandang ternaknya. Meski merugi, dia tetap membongkar total kandang yang baru dua bulan digunakan.

Dia pun mulai menjalani bisnisnya secara bertahap. Mulanya dia hanya memiliki 20 induk domba, kemudian berkembang menjadi ratusan, hingga Bayu tidak lagi memiliki kapasitas untuk meletakkan dombanya di kandang. 

Kemudian, dia memutuskan untuk menempatkan domba yang tidak bisa ditampung di plasma-plasma dengan kemampuan pakan yang lebih kuat.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Keuangan
1 bulan lalu

BRI Dukung Program Sapi Merah Putih, Dorong Swasembada Pangan Nasional

Nasional
3 bulan lalu

Heboh! Maling Kambing Hantui Kota Depok, Cuma Sisakan Jeroan

Nasional
3 bulan lalu

Dramatis! Kambing Tercebur ke Sumur Sedalam 21 Meter di Sampang, Dievakuasi Hidup-hidup

Nasional
4 bulan lalu

Kronologi Pencuri Kambing Bacok Satu Keluarga di Bengkulu, Motor Pelaku Dibakar Warga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal