Shayne Pattynama dan Sandy Walsh Menggila! Buriram United Libas Raksasa Malaysia di Liga Champions Asia

Kemenangan ini membawa Buriram United naik ke posisi ketiga klasemen sementara AFC Champions League Elite zona Timur, hanya di bawah Sanfrecce Hiroshima (Jepang) dan Gangwon FC (Korea Selatan). Sementara Johor Darul Ta'zim (JDT) harus puas turun ke posisi ke-10.
Tak hanya Shayne dan Sandy, satu lagi pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, juga berpotensi tampil di kompetisi yang sama. Asnawi yang saat ini membela Port FC, akan berlaga melawan Vissel Kobe pada Rabu (17/9) dalam pertandingan pekan pertama ACL Elite musim ini.
Kehadiran tiga pemain Indonesia di level tertinggi sepak bola Asia menjadi bukti perkembangan pesat kualitas pemain nasional yang kini mampu bersaing di klub-klub besar kawasan.
Editor: Reynaldi Hermawan