Fajar/Fikri vs Wakil Malaysia di Final China Open 2025, Siap Tempur Habis-habisan!

Rekan duetnya, Fikri, menyambut dengan penuh antusias kesempatan tampil di partai puncak turnamen sekelas Super 1000. Ia berharap bisa menuntaskan perjalanan ini dengan gelar juara.
“Sangat berarti bagi saya bisa masuk final Super 1000. Sudah lama saya dan a Fajar tidak naik podium terutama di Super 1000. Semoga bisa dituntaskan menjadi podium tertinggi,” ucapnya penuh harap.
Meski lawan mereka dikenal sebagai pasangan tangguh, peluang tetap terbuka lebar. Jika Fajar/Fikri mampu mempertahankan performa dan menjaga fokus, hasil positif sangat mungkin diraih.
Gelar juara akan menjadi pencapaian fenomenal mengingat mereka baru dipasangkan. Selain itu, kemenangan ini akan menjadi titik penting dalam upaya bangkitnya kembali prestasi ganda putra Indonesia di kancah dunia.
China Open 2025 berpotensi menjadi momen bersejarah dalam karier Fajar/Fikri. Dukungan dari penggemar Tanah Air tentu akan menjadi energi tambahan saat mereka bertarung demi membawa pulang trofi juara.
Editor: Abdul Haris