Motor Baru Royal Enfield Tertangkap Kamera Tanpa Kamuflase

MUMBAI, vozpublica.id - Kehadiran motor baru Royal Enfield bergaya cruiser sudah tercium sejak lama. Kali ini, motor tersebut tertangkap kamera tanpa kamuflase terparkir di salah satu jalan di India.
Dilansir dari Visordown, Rabu (21/10/2020), motor cruiser yang belum memiliki nama ini terinspirasi dari motor konsep bernama Royal Enfiend KX Concept yang diperkenalkan 2018.
Saat diperkenalkan, KX Concept mendapatkan respons sangat positif. Kemungkinan motor ini sudah masuk produksi, namun tidak diketahui banyak orang sehingga salah satu unit secara sengaja dibeberkan ke publik.
Meski demikian, belum banyak detail yang terungkap dari motor tersebut. Begitu juga dari mesin yang digunakan. Tapi, sejumlah spekulasi muncul motor ini dibekali mesin 650 cc inline 2-silinder.
Mesin tersebut sangat tidak asing karena sejumlah model Royal Enfield juga memakainya, seperti Continental GT 650 dan Interceptor 650.