Kawasaki Jual Motor Matik Mirip Honda Vario 125

Kemudian, motor ini juga sudah dilengkapi panel instrumen gabungan analog dan digital. Keunggulan lainnya adalah kapasitas bagasi di bawah jok sebesar 14 liter, hingga power outlet untuk mengisi ulang daya smartphone pengendara.
Soal dapur pacu, motor ini dibekali mesin 1 silinder berkapasitas 124,8 cc 4 tak SOHC, berpendingin udara. Tenaga yang dihasilkan mencapai 9,38 hp dan torsi puncak 10 Nm. Skutik ini diklaim cocok dikendarai untuk perjalanan jarak pendek hingga menengah.
Mesin yang digunakan memiliki rasio kompresi 10:1, sehingga masih bisa menggunakan bahan bakar jenis Pertalite atau RON 90. Berbeda dengan Honda Vario 125 yang memiliki kompresi 11:1, sehingga harus menenggak BBM RON 92.
Mengenai harga, kabarnya Kawasaki Bursky 125 dibanderol mulai 75 ribu peso atau setara Rp20,6 jutaan. Motor ini akan dipasarkan di Filipina lebih dulu, kemudian di negara-negara lainnya.
Editor: Dani M Dahwilani