Viral Mobil Pasang Dashcam Aftermarket Hangus Terbakar saat Parkir

JAKARTA, vozpublica.id - Momen mengerikan terjadi saat sebuah mobil terbakar tiba-tiba. Belakangan diketahui penyebab kebakaran akibat korsleting listrik dari dashcam yang dipasang pada mobil tersebut.
Dilansir Paultan, Selasa (9/4/2025), Departemen Pemadam Kebakaran dan penyelamatan Sarawak, Malaysia mengatakan, kebakaran pada sebuah kendaraan biasanya disebabkan karena penggunaan elektrik yang berlebihan akibat sistem yang dimodifikasi.
"Berdasarkan statistik dan temuan kami, ketika sebuah mobil terbakar, itu biasanya karena masalah elektrikal. Jarang karena masalah mesin. Kalau karena mesin, itu biasanya karena kebocoran oli," bunyi keterangan tersebut.
"Pemilik kendaraan memodifikasi kendaraannya, menambahkan aksesori seperti sound system dan radio yang membutuhkan power tinggi. Jika mereka membuat klaim (garansi) ke pabrikan, tidak akan diterima karena kendaraan dimodifikasi," katanya.
Kebakaran tersebut menimpa mobil Jaecoo J7, yang membuat perusahaan langsung melakukan investigasi. Setelah dilakukan penyelidikan menyeluruh, didapatkan pemasangan dashcam yang tidak tepat oleh pihak ketiga di luar jaringan Jaecoo.