Libur Iduladha, Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Tembus 19.000 Orang
Sabtu, 07 Juni 2025 - 14:34:00 WIB

"Paling banyak pengunjung ke Pusat Primata Schmutzer ada 1.311 orang dan 632 orang mendatangi Taman Satwa Anak," katanya.
Dia menambahkan, tercatat sebanyak 106 unit sepeda ontel, 1.766 unit sepeda motor, 1.475 unit mobil pribadi, dan 7 unit bus yang terparkir di parkiran TMR. Arus lalu lintas di kawasan Taman Margasatwa terpantau ramai lancar.
Tak ada kemacetan ataupun kepadatan berarti di jalanan sekitar kebun binatang tersebut, hanya tampak ramai keluar masuk kendaraan di Pintu Utara Taman Margasatwa Ragunan, baik di pintu masuk mobil dan motor. Tak ada antrean panjang kendaraan di pintu tersebut.
Editor: Aditya Pratama