Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Salah Gunakan Izin Tinggal Investor, Warga China Terancam 5 Tahun Penjara
Advertisement . Scroll to see content

Warga Uighur di Kamp Penahanan China Berisiko Terinfeksi Virus Korona

Jumat, 14 Februari 2020 - 18:14:00 WIB
Warga Uighur di Kamp Penahanan China Berisiko Terinfeksi Virus Korona
Orang-orang Uighur berjalan menuju masjid Id Kah untuk menghadiri salat Idul Fitri di Kashgar di wilayah Xinjiang, China. (FOTO: Greg Baker / AFP)
Advertisement . Scroll to see content

BEIJING, vozpublica.id - Lembaga advokasi untuk warga Uighur di China memperingatkan risiko penyebaran Covid-19 atau virus korona tipe baru melalui kamp-kamp yang dipenuhi kelompok Muslim itu.

Sejumlah kelompok kampanye pro-Uighur, seperti Kongres Uyghur Dunia dan Proyek Hak Asasi Manusia Uyghur yang bermarkas di Washington, memperingatkan bahaya yang dihadapi oleh sekitar dua juta warga Uighur yang dikurung di kamp tersebut.

Pada Kamis (13/2/2020), lebih dari 3.500 orang menandatangani petisi di situs web change.org yang mendesak Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengambil tindakan sebelum wabah virus korona menyebar di kamp konsentrasi.

"Risiko wabah massal dan kematian akibat virus korona di kamp konsentrasi China di wilayah Uighur tetap diabaikan meskipun ada kasus yang dikonfirmasi di wilayah tersebut dan kondisi menyedihkan di kamp," demikian isi petisi itu, seperti dilaporkan Anadolu, Jumat (14/2/2020).

Kendati wabah berpusat di Provinsi Hubei, para aktivis memperingatkan bahwa virus korona bisa menyebar ke wilayah barat laut Xinjiang dan menjalar seperti api melalui kamp-kamp penahanan Uighur yang tidak bersih.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut