Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Read Next : Pramono Anung Ungkap Solusi Atasi Krisis Air Bersih di Jakarta Utara
Advertisement . Scroll to see content

Bukan Proyek Roro Jonggrang, Dirut KCN: Tanggul Beton di Cilincing Dibangun Sejak 2010

Sabtu, 13 September 2025 - 18:48:00 WIB
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id  -   Proyek pagar laut beton sepanjang 2-3 kilometer di perairan Cilincing, Jakarta Utara, memicu polemik karena dinilai mengganggu aktivitas nelayan. Menanggapi hal ini, Direktur Utama PT Karya Citra Nusantara (KCN), Widodo Setiadi, menegaskan bahwa proyek tersebut merupakan bagian dari proyek strategis nasional yang telah memenuhi seluruh perizinan.

Pihak KCN dalam konferensi persnya menjelaskan bahwa pembangunan ini sudah dimulai sejak 2010 dan telah melalui proses yang panjang. Widodo membantah anggapan proyek ini muncul tiba-tiba.

"Ini bukan proyek Roro Jonggrang yang katanya bisa bikin satu hari langsung jadi," kata Widodo.

Menurut Widodo, seluruh aspek hukum dan perizinan, termasuk AMDAL, telah dipenuhi dengan melibatkan Kejaksaan Agung, Kementerian Lingkungan Hidup, dan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Pihak perusahaan juga mengklaim telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat sebelum proyek ini dibangun.

Pemprov DKI Minta KCN Beri Akses Nelayan

Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menekankan bahwa kepentingan nelayan dan kelestarian laut adalah prioritas. Ia menyatakan bahwa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak mengeluarkan izin untuk pagar laut tersebut, karena proyek itu sepenuhnya menjadi kewenangan KKP.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut