HANGZHOU, vozpublica.id - Kontingen Indonesia berhasil meraih medali emas tambahan di Asian Para Games 2022. Kali ini, atlet Para Atletik Indonesia, Ni Made Arianti Putri, berhasil memenangkan medali emas dalam nomor 100m T12.
Putri berhasil membawa pulang medali emas setelah finis terdepan dengan waktu 12,52 detik. Ia berhasil mengungguli pesaingnya, yakni Simran dari India dan Shen Yaqin dari China, yang finis di posisi kedua dan ketiga.
Selain meraih medali emas, Putri juga berhasil mencatatkan rekor waktu baru di Asian Para Games. Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh atlet China, Zhou Guohua, dengan waktu 12,56 detik.
Editor: Johan Jaelani