Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 5 Strategi Investasi Saham IPO yang Oversubscribe ala MotionTrade
Advertisement . Scroll to see content

Tips MotionTrade: Intip 3 Tips Finansial dari Serial Squid Game

Senin, 07 Juli 2025 - 14:39:00 WIB
Tips MotionTrade: Intip 3 Tips Finansial dari Serial Squid Game
Berikut rangkuman 3 tips finansial yang bisa diambil dari serial Squid Game. (Foto: MNC Media)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id - MNC Sekuritas merupakan perusahaan efek di bawah naungan MNC Group, yang saat ini mayoritas sahamnya dimiliki oleh PT MNC Kapital Indonesia Tbk. Bukan hanya menyediakan layanan investasi saham, MNC Sekuritas juga menyediakan beragam produk pasar modal yang dapat dijadikan sebagai alternatif investor untuk berinvestasi.

Serial Squid Game menjadi salah satu series yang populer. Ceritanya yang menegangkan dan penuh plot twist berhasil menarik perhatian penonton dari berbagai negara. Di balik permainan mematikan dan ketegangannya, Squid Game menyimpan banyak pelajaran penting tentang finansial. 

Film ini menghadirkan refleksi tentang realitas hidup, tekanan ekonomi, dan keputusan-keputusan ekstrem saat seseorang terpojok oleh kebutuhan finansial.

Pelajaran finansial yang bisa dipetik dari “Squid Game” sangat relevan dengan kondisi masyarakat modern. MotionTrade telah merangkum 3 tips finansial yang bisa Anda ambil dari serial Squid Game, yaitu:

1. Jangan Menyepelekan Utang
Hampir semua peserta di Squid Game masuk permainan karena satu alasan yaitu terlilit utang. Kondisi ini mengingatkan kita bahwa utang yang tak terkendali dapat membuat hidup makin berat sehingga memengaruhi kesehatan mental, hubungan keluarga, bahkan persepsi akan harga diri. Bedakan antara utang produktif seperti pendidikan atau modal usaha dan utang konsumtif seperti untuk belanja untuk penampilan atau gengsi saja.

2. Pentingnya Dana Darurat
Sisihkan sebagian penghasilan untuk dana darurat. Dana darurat sangat penting untuk memberikan rasa aman ketika menghadapi situasi tak terduga, seperti kehilangan pekerjaan atau kecelakaan. Mulailah menabung untuk dana darurat hingga mencapai 3-6 bulan pengeluaran rutin. Dengan dana darurat yang cukup, Anda bisa menghadapi situasi sulit tanpa harus terjebak dalam utang.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut