Get vozpublica App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Doa Lintas Agama, Panglima TNI Berharap Puncak HUT ke-80 di Monas Lancar
Advertisement . Scroll to see content

1,12 Juta Tiket Kereta Lebaran 2025 Terjual, KAI Tambah 1.080 Perjalanan

Minggu, 23 Februari 2025 - 22:06:00 WIB
1,12 Juta Tiket Kereta Lebaran 2025 Terjual, KAI Tambah 1.080 Perjalanan
Kereta api. (Foto: Dok. KAI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, vozpublica.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat sebanyak 1,12 juta tiket kereta api (KA) angkutan Lebaran 2025 terjual. KAI menambah 1.080 perjalanan KA. 

“KAI telah membuka pemesanan tiket KA tambahan Lebaran mulai Minggu, 23 Februari 2025 pukul 00.00 WIB. Antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk mendapatkan tiket mudik, ini terlihat dari angka penjualan sudah mencapai 1.122.559 tiket,” ujar President Public Relation KAI Anne Purba dalam keterangannya, Minggu (23/2/2025). 

Dia mengungkapkan, mayoritas tiket yang terjual yakni 85.973 merupakan perjalanan pada 29 Maret 2025. Adapun masa angkutan Lebaran selama 22 hari, mulai 21 Maret hingga 11 April. 

Selama 22 hari, KAI akan mengoperasionalkan 9.572 perjalanan kereta api. Rinciannya, 8.492 perjalanan kereta reguler dan 1.080 perjalanan kereta tambahan.

Anne menyebut, tambahan perjalanan kereta api berlaku untuk jarak jauh dan lokal dengan kelas komersial, termasuk KA Java Priority. Kereta ini akan beroperasi dengan relasi Gambir-Yogyakarta PP. 

“Pada angkutan Lebaran 2025, jumlah KA yang beroperasi sebanyak 9.572. Angka tersebut meningkat 8 persen dibandingkan angkutan Lebaran 2024 yang mengoperasionalkan 8.836 perjalanan KA,” tutur dia.

Follow WhatsApp Channel vozpublica untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
vozpublica Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik lebih lanjut