Naik Becak 10 Menit di London, Turis Ini Dikenakan Tarif Rp8 Juta

Melati Pratiwi
Turis dikenakan tarif Rp8 juta saat naik becak di London (Foto: Traveller)

JAKARTA, vozpublica.id - Ada saja hal menjengkelkan yang dialami turis ketika liburan. Ya, itu karena, para turis kerap menjadi mangsa empuk warga lokal.

Mereka tak begitu paham tarif asli akan suatu jasa, para turis bisa dengan mudah diketok harga relatif tinggi.

Hal ini dialami pula oleh seorang pria di London, Inggris. Pengalamannya saat menaiki becak di sana sepertinya tak akan pernah terlupakan.

Bagaimana tidak, hanya sekitar 10 menit turis pria tersebut menaiki becak, dia dikenakan tarif cukup fantastis. Mengutip dari situs Traveller, uang yang harus dia gelontorkan mencapai £500 atau sekitar Rp8,9 juta. 

Kejadian ini bermula saat pria yang tak ingin disebutkan namanya itu memanggil pengemudi becak dari Mayfair. Saat itu si pria hendak melakukan perjalanan ke Soho terdekat.

Diakui oleh korban, pengemudi sempat mengalihkan perhatiannya.

"Saya baru saja minum dan seharusnya menyadarinya. Tapi saya membabi buta memasukkan kartu saya ke dalam mesin," ujarnya kepada The Local Democracy Reporting Service.

Menurut si turis, becak di sana perlu lisensi khusus agar tak memberikan tarif sendiri seenaknya. 

"Mereka jelas perlu diatur seperti taksi dan perlu memiliki izin. Pada akhirnya orang-orang ini bisa siapa saja," katanya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
11 hari lalu

Viral Toilet Umum di Pacitan Suguhkan Pemandangan Indah, Netizen: Ngising with A View

Seleb
12 hari lalu

Heboh Raffi Ahmad hingga Ariel Noah Mandi Bareng di Mata Air Oemau Rote NTT, Seru Banget!

Destinasi
13 hari lalu

Menyusuri Keindahan Singapore Oceanarium, Wisata Edukatif untuk Liburan Keluarga

Nasional
20 hari lalu

78 WNI Dipulangkan dari Nepal secara Bertahap usai Demo Ricuh

Destinasi
24 hari lalu

Indahnya Sunset di Tanjung Lesung Curi Hati Diplomat Dunia, Ini Potretnya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal