PARIS, vozpublica.id - Paris Saint-Germain (PSG) menghajar empat tim Premier League di Liga Champions musim ini. Pelatih Les Parisiens Luis Enrique memberikan sindiran menohok.
Ya, PSG baru saja menyingkirkan Arsenal di semifinal Liga Champions. Klub Ibu Kota Prancis itu menang agregat 3-1 dan berhak melaju ke final.
Dalam perjalanannya menuju final, PSG membuat tim-tim Liga Inggris babak belur. Sebelum Arsenal, ada Manchester City yang dikalahkan di fase liga, Liverpool di 16 Besar dan Aston Villa di perempat final.
Enrique melihat ini adalah pembuktian bagi orang-orang yang selama ini melihat Ligue 1 sebelah mata. Kini PSG yang katanya bermain di Liga Petani bisa mengalahkan empat tim liga terbaik dunia.
“Mengalahkan semua 4 tim Liga Inggris? Yah… Liga Petani, tahu? Kami adalah liga petani," ujarnya dikutip dari unggahan X jurnalis ternama Fabrizio Romano.