COLUMBUS, vozpublica.id – Proses transfer calon kiper Timnas Indonesia Maarten Paes ke Empoli terganjal. Jurnalis Amerika Serikat (AS), Charles Boehm, mengabarkan hal tersebut langsung kepadanya.
Sebelumnya, muncul kabar kalau Maarten Paes sedang diminati klub Liga Italia Empoli. Kiper FC Dallas itu menjadi opsi bersama dengan penjaga gawang Young Boys, Anthony Racioppi.
Sayang, misi Empoli untuk membajak Maarten dari FC Dallas tak berjalan mulus menemui kendala. Boehm mengungkap proses tersebut kepada publik melalui akun media sosial pribadinya. Dia menyebut, proses transfer Maarten terkendala restu dari klub. Sang jurnalis sudah menanyakan langsung kepada Maarten mengenai kendala ini.
"Baru saja berbicara dengan kiper FC Dallas, Maarten Paes, mengenai laporan Empoli," kata Boehm dikutip dari akun X resminya (@cboehm), Selasa (23/7/2024).
Dalam cuitan Boehm, Maarten mengungkapkan kendala utama Empoli adalah negosiasi yang alot dengan FC Dallas. Sang kiper mengatakan, FC Dallas belum bisa mengizinkan dirinya untuk pergi.