Infografis Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa 2021/2022: Barcelona Jumpa Raksasa Turki

Andhika Khoirul Huda
Infografis

BARCELONA, vozpublica.id - Drawing babak 16 Besar Liga Europa 2021/2022 selesai digelar, Jumat (25/2/2022) malam WIB. Barcelona jumpa lawan berat.

Raksasa Katalan itu jumpa jagoan Turki, Galatasaray. Barcelona tentu harus waspada saat berhadapan dengan tim berjuluk Cimbom Aslan alias Singa itu. Sebab markas sang lawan kerap menyuguhkan atmosfer mengerikan untuk para lawan.

Serupa dengan Barcelona, juara terbanyak Liga Europa yakni, Sevilla, akan menjalani laga sengit di babak 16 Besar. Mereka ditantang satu-satunya klub asal Inggris, yakni West Ham United.

Kemudian, wakil Italia, Atalanta juga akan menghadapi lawan yang cukup berat. Pasalnya, Martin De Roon dan kolega bertemu dengan raksasa asal Jerman, Bayer Leverkusen.

Pertarungan seru juga diprediksi akan terjadi antara FC Porto dengan Olympique Lyon. Pasalnya, kedua tim tersebut punya kualitas pemain yang sama-sama apik mengingat mereka juga cukup sering tampil di Liga Champions.

Selanjutnya, tim yang datang dari Liga Champions, RB Leipzig, juga diprediksi bakal menemui perlawanan sengit di babak 16 Besar. Sebab, mereka akan bertarung dengan jagoan dari Rusia, Spartak Moskow.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
5 bulan lalu

Infografis Tottenham Juara Liga Europa usai Libas Man United

Soccer
5 bulan lalu

Infografis 5 Fakta Menarik Barcelona Juara Liga Spanyol 2024-2025

Soccer
8 bulan lalu

Infografis 8 Klub yang Lolos 16 Besar Liga Europa 2024-2025

Soccer
12 bulan lalu

Infografis Andres Iniesta Pensiun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal