Hasil Lengkap Liga Inggris: Dramatis, Man United Menang Comeback atas Southampton, Amad Diallo Hattrick

Abdul Haris
Winger Manchester United Amad Diallo merayakan golnya ke gawang Southampton pada pekan ke-21 Liga Inggris 2024-2025 di Old Trafford, Jumat (17/1/2025) dini hari WIB. (Foto: Premier League)

MANCHESTER, vozpublica.idManchester United menang comeback 3-1 secara dramatis atas Southampton pada pekan ke-21 Liga Inggris 2024-2025. Amad Diallo menjadi bintang dengan mencetak hattrick. 

Bermain di kandang sendiri di Old Trafford, Man United tampil lebih dominan. Mereka berhasil memenangkan penguasaan bola mencapai 58,7 persen. 

Selain itu, Setan Merah juga lebih banyak melepaskan tendangan sebayak 23 kali, namun hanya sembilan yang tepat sasaran. Sementara tim tamu hanya melepas 13 tendangan dengan lima yang menuju gawang. 

Namun, Man United malah kecolongan gol lebih dahulu. Southampton sempat unggul satu gol lebih gol bunuh diri gelandang Man United Manuel Ugarte pada menit ke-43. 

Gol itu membuat Man United tersentak. Mereka pun bermain lebih agresif untuk mencari gol penyeimbang. Namun, yang ditunggu itu tak berhasil di babak pertama. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Hajar Sunderland, Arsenal Libas West Ham

Soccer
4 hari lalu

MU Tekor Rp1,5 Triliun Bayar Kompensasi Pemecatan Pelatih, Ini Daftarnya dari Moyes hingga Ten Hag

Soccer
6 hari lalu

Oliver Glasner Siap Ambil Alih Manchester United Gantikan Ruben Amorim

Soccer
7 hari lalu

Rumor Ruben Amorim Dipecat Makin Santer, MU Buka Suara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal