Agen Christian Eriksen, Martin Schoots, mengatakan bahwa pemain gelandang itu masih berambisi untuk meneruskan kariernya di dunia sepak bola. Pasalnya, Eriksen menganggap dirinya saat ini berada dalam kondisi yang baik
“Christian ambisius, dia tahu dia fit,” kata Martin Schoots dilansir dari Football Italia, Selasa (4/1/2021).
Meski begitu, Schoots tidak mau berkomentar banyak mengenai klub mana yang menjadi target Eriksen untuk bisa kembali ke lapangan hijau. Dirinya mengatakan bahwa Eriksen sendiri yang akan mengutarakan masa depannya.
“Dia harus menjadi orang pertama yang berbicara tentang ambisinya dan dia akan segera melakukannya,” tuturnya.