NAKHON RATCHASIMA, vozpublica.id - Tim para atletik Indonesia mulai memanaskan 'mesin', Sabtu (2/12/2023). Sesi latihan berlangsung sebelum tim atletik kontingen Indonesia bersaing di International Wheelchair and Amputee Sports (IWAS) World Ability Games 2023.
Tim para atletik Indonesia yang terdiri dari enam atlet. Mereka adalah Saptoyogo Purnomo klasifikasi (T37), Partin Muhlisin (T42), Jaenal Aripin T54, Nanda Mei Sholihah (T47), Karisma Evi, Tiarani (T42) dan Fauzi Purwolaksono (F57).
Para atlet berlatih di His Majesty the King's 80th Birthday Anniversary Sports Complex, Nakhon Ratchasima, Thailand. Mereka baru sempat berlatih pada sore hari karena harus beristirahat dulu usai perjalanan panjang.
Pasukan Merah Putih memulai latihan dengan pemanasan berlari mengitari lapangan atletik kompleks olahraga tersebut. Setelah itu, barulah mereka memulai latihan memakai alat peraga untuk beradaptasi dengan lapangan.