JAKARTA, vozpublica.id - PT Suzuki Indomobil Sales eh (SIS) telah memboyong mobil SUV Copue Suzuki up Fronx dalam ajang Gaikindo Indonesian Internatiomal Automotive Show (GIIAS) 2025 di ICE BSD City, Tangerang pada 24 Juli - 3 Agustus 2025. Kehadirannya menjadi perhatian pengunjung pameran.
Banyak pengunjung yang penasaran dengan performa Suzuki Fronx. Di tengah padatnya pengunjung Jurnalis vozpublica.id berkesempatan menjajal mobil ini.
Mobil yang dijajal adalah Suzuki Fronx varian SGX bermesin Hybrid. Di balik kap depan varian SGX membenamkan mesin K15C dipadukan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang menghasilkan tenaga sebesar 74 kW/6.000 rpm dan torsi maksimal 135 Nm/4.400 rpm. Suzuki menggunakan dual injector untuk mengoptimalkan pengkabutan bahan bakar agar lebih efisien.
Vibrasinya tergolong sangat minim berkat pengembangan teknis seperti Less-friction, membuat rasa mengemudi jadi lebih nyaman. Saat gas diinjak mesin K15C di Suzuki Fronx dengan transmisi otomatis 6 percepatan (6 AT) menghadirkan akselerasi halus, namun responsif untuk mendapatkan kecepatan yang diinginkan pengendara.
Kabin mobil ini terasa kedap, suara dari luar atau noise sangat minim. Ini karena teknologi Noise, Vibration and Harshness (NVH) Reduction di balik eksterior Suzuki Fronx. Teknologi ini bekerja untuk meminimalkan suara bising dari luar, getaran mesin, dan kekasaran jalan yang masuk ke dalam kabin.
Hasilnya, kabin Fronx menjadi lebih hening, nyaman, dan minim gangguan. Ini memungkinkan pengemudi dan penumpang lebih menikmati momen kebersamaan dalam kendaraan.