Hyundai CRETA Resmi Diluncurkan di GIIAS 2021, Nikmati Sederet Fitur Premiumnya!

Fitria Dwi Astuti
PT Hyundai Motors Indonesia meluncurkan SUV teranyar terbarunya, yakni Hyundai CRETA pada pameran GIIAS 2021 di ICE BSD, 11-21 November lalu. (Foto: dok Hyundai)

Eksterior yang Stylish dan Elegan

Ketika pertama kali melihat tampilan Hyundai CRETA, Anda  akan dibuat jatuh cinta pada tampilan eksteriornya yang memiliki tampilan stylish yang menarik perhatian dan cocok untuk gaya hidup urban masyarakat masa kini. Sisi depan mobil ini menonjolkan keunikan dengan adanya lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL.   Karakteristik tersebut juga terdapat pada High Mounted Stop Lamp (HMSL) di sisi belakang, sehingga melengkapi kombinasi yang memberikan kesan kendaraan berteknologi tinggi. Tampilan luar mobil yang sporty ditopang 17-inch Diamond Cut Alloy Wheels.

Fitur Keamanan Terdepan

Anda semakin nyaman dan tak khawatir saat berkendara jauh dengan Hyundai CRETA. Mobil ini sudah  dilengkapi sederet fitur keamanan terdepan yang akan bekerja secara signifikan dalam mendukung pelanggan untuk mengemudi dengan lebih aman, seperti Hill-Start Assist Control (HAC) yang akan membantu mencegah mobil bergerak mundur tanpa disengaja saat posisi mobil berhenti di kondisi tanjakan. Emergency Stop Signal (ESS), fitur yang secara otomatis menyalakan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak.  

Kemudian, Vehicle Stability Management (VSM), sistem yang membantu kendaraan tetap dalam kondisi stabil pada saat meningkatkan kecepatan atau melakukan pengereman secara mendadak pada kondisi jalanan basah, licin, dan tidak mulus.  

Hyundai CRETA juga dilengkapi dengan Hyundai SmartSense, sistem bantuan pengemudi mutakhir dari Hyundai yang diciptakan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara. Sistem di Hyundai SmartSense akan terus memantau area sekitar dan membantu memberikan keamanan lebih dari potensi bahaya pada saat mengemudi.

Performa Tangguh

Terkait segi performa, CRETA tak perlu diragukan lagi sebab dilengkapi dengan mesin bensin Smartstream 1.5L yang dilengkapi dengan sistem transmisi manual 6-percepatan atau Intelligent Variable Transmission (IVT) yang memungkinkan mobil ini memaksimalkan efisiensi bahan bakar dan secara bersamaan memberikan pengalaman berkendara yang lebih mulus dan responsif.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Kronologi Mobil Palisade ASN Dirusak Massa Demo 25 Agustus

Nasional
2 bulan lalu

Mobil Palisade Diamuk Massa Demo 25 Agustus Ternyata Ditumpangi ASN

Mobil
3 bulan lalu

Serunya Test Drive di Booth Hyundai GIIAS 2025, STARGAZER Cartenz Jadi Favorit Pengunjung

Niaga
3 bulan lalu

Luncurkan STARGAZER Cartenz, Hyundai Beri Promo Spesial Hanya di GIIAS 2025!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal