Hina Penjual Es Teh, Gus Miftah Kerap Pamer Naik Mobil Mewah dari Alphard hingga Land Cruiser

Muhamad Fadli Ramadan
Gus Miftah terlihat menggunakan MPV mewah Toyota Alphard dan Land Cruiser seharga miliaran rupiah saat memenuhi undangan ceramah di beberapa tempat. (Foto: Instagram Gus Miftah)

JAKARTA, vozpublica.id - Gus Miftah menjadi perbincangan di media sosial setelah videonya menghina penjual es teh tersebar. Banyak yang menyayangkan kata-kata tersebut keluar dari Gus Miftah yang dikenal sebagai pendakwah kekinian.

Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat Gus Miftah menyindir pedagang minuman dengan kata-kata kasar. Atas perbuatannya itu banyak yang menyoroti sikap Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan tersebut.

Padahal, Gus Miftah sering membagikan momen dirinya dekat dengan pedagang kaki lima di media sosial. Itu terlihat saat dirinya turun dari mobil mewahnya tanpa alas kaki untuk memborong jagung yang dijajakan di pinggir jalan.

Gus Miftah terlihat menggunakan MPV premium, Toyota Alphard, yang menjadi simbol kesuksesan. Mobil tersebut biasanya digunakan selebritis, pengusaha hingga para pejabat negara.

Mobil itu kerap digunakan Gus Miftah untuk mengunjungi undangan ceramahnya. Ini merupakan Alphard generasi ketiga yang telah mendapatkan sejumlah pembaruan dan peningkatan fitur.

Versi mobil Alphard ini mengusung mesin berkode 2AR-FE dilengkapi dual VVTi, yang mampu menyemburkan tenaga 180 hp dan torsi puncak 235 Nm. Lalu tipe tertinggi menggunakan mesin 6 silinder berkapasitas 3.500cc seperti generasi sebelumnya. 

Pada sektor keamanan, MPV premium itu dibekali Toyota Safety Sense. Didalamnya meliputi PCS (Pre-Collision System), LDA (Lane Departure Alert), DRRC (Dynamic Radar Cruise Control), AHB (Automatic High Beam).

Tampilan interior seperti pesawat private jet, plafon Alphard terbaru memiliki sunroof yang terbagi dua, pada sisi kanan, dan kiri. Sedangkan di tengah terdapat konsol panjang sebagai lubang AC, ambient light, dan layar hiburan.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Buletin
8 jam lalu

Uya Kuya dan Astrid Menangis Saat Pertama Kali Datangi Rumah yang Dijarah

Nasional
14 jam lalu

Bobby Minta Truk Aceh Ganti Pelat BK, Komisi II DPR: Normal Daerah Mau Tambah PAD

Nasional
15 jam lalu

Zulhas Pastikan Udang Ekspor RI Terpapar Zat Radioaktif yang Ditolak AS Aman Dikonsumsi

Nasional
15 jam lalu

32 Kendaraan Sitaan Kasus Eks Wamenaker Noel Dipindahkan ke Rupbasan KPK

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal