Ada HUT ke-80 TNI, CFD Sudirman-Thamrin 5 Oktober Tetap Diberlakukan

Ari Sandita Murti
Puspom TNI memastikan gelaran HUT ke-80 TNI pada Minggu, 5 Oktober 2025 di kawasan Monas tidak mengganggu aktivitas CFD Sudirman-Thamarin. (Foto: Dok. IMG)

JAKARTA, vozpublica.id - Danpuspom TNI, Mayjen Yusri Nuryanto memastikan gelaran hari ulang tahun (HUT) ke-80 TNI di Monas, Jakarta Pusat, pada Minggu, 5 Oktober 2025 mendatang tidak mengganggu aktivitas hari bebas kendaraan bermotor atau car free day (CFD). Dia menegaskan, kegiatan CFD akan tetap berjalan seperti biasa.

"Memang nanti kegiatan itu tanggal 5 jatuh pada hari Minggu, tadi kita sudah koordinasi dengan Dishub, Bahwa kegiatan tetap berjalan sebagaimana mestinya karena kita tidak mengganggu sampai ruas Jalan MH Thamrin-Sudirman. Kitanya menggunakan area sepanjang sekitar Monas," kata Yusri kepada wartawan, Senin (22/9/2025).

Dia menambahkan, kegiatan HUT ke-80 TNI hanya berada di kawasan Monas. Karena itu, kegiatan CFD di akhir pekan tetap berjalan.

Terlebih, kata dia, rute tamu-tamu dalam gelaran HUT ke-80 TNI juga akan diatur sedemikian rupa, sehingga tak mengganggu aktivitas CFD. Untuk menuju kawasan Monas juga banyak rute yang bisa dilalui tanpa harus melintasi kawasan CFD.

"Nanti untuk rutenya akan lewat, kan ada banyak jalan ini. Jadi tidak mengganggu jalur Sudirman dan Thamrin," ucapnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

Momen Warga Antusias Lihat Alutsista TNI di Monas, Foto-foto di Tank

Nasional
12 hari lalu

TNI Fair 2025 di Monas Berakhir, Ada Ajang Lari hingga Bakti Kesehatan

Megapolitan
4 menit lalu

Dishub DKI Siapkan Rekayasa Lalin saat HUT ke-80 TNI di Monas Besok

Nasional
4 jam lalu

5 Contoh Ucapan HUT TNI ke 80 yang Penuh Makna dan Inspiratif

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal