JAKARTA, vozpublica.id - Program pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) dimulai di berbagai wilayah Tanah Air pada Senin (10/2/2025). Di Ciater, Tangerang Selatan, masyarakat bersemangat mengantre sejak pagi di puskemas untuk mengikuti program cek kesehatan gratis ini.
Program yang diluncurkan serentak ini merupakan inisiatif pemerintah sebagai hadiah ulang tahun untuk masyarakat.
Berdasarkan pantauan di salah satu puskemas di Tangsel, terlihat ruangan didekorasi khusus seperti perayaan ulang tahun. Tampak balon-balon dan tulisan happy birthday di ruangan khusus untuk cek kesehatan gratis.
Salah satu warga Sri Sulastri (63) kebetulan memang tengah merayakan ulang tahunnya hari ini. Di puskesmas, dia langsung disambut petugas dan diarahkan untuk mengecek tensi darah.
"Semoga program ini terus berlanjut ya, momen yang paling baik. Setiap orang diberi kesempatan seperti ini, kan program pemerintah," ujar Sri.