BOGOR, vozpublica.id - Kecelakaan antara sepeda motor dengan mobil pikap terjadi saat one way di Jalan Raya Puncak, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Sabtu (12/7/2025). Satu orang luka-luka akibat kecelakaan tersebut.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan mengatakan peristiwa terjadi sekitar pukul 08.40 WIB. Awalnya, motor Honda Vario dengan nomor polisi B 3229 FII melintas dari Puncak menuju Gadog.
"Kondisi jalan agak menurun, pada saat arus lalu lintas diberlakukan one way dari arah Gadog menuju ke arah Puncak," kata Ferdhyan, Sabtu (12/7/2025).
Pada saat bersamaan, kata dia, dari arah berlawanan datang mobil pikap dengan nomor polisi F 8014 YG. Kedua kendaraan pun bertabrakan.
"Terjadi benturan depan-depan," jelasnya.