LOS ANGELES, vozpublica.id - Khaby Lame, Tiktoker kenamaan dunia, ditangkap polisi dan petugas imigrasi dan bea cukai federal Amerika Serikat ICE di Los Angeles. Khaby diduga melanggar masa batas berlaku visa.
Dia dilaporkan telah meninggalkan AS pulang ke Italia.
Seorang juru bicara ICE mengonfirmasi, influencer keturunan Senegal-Italia pemiliki nama asli Seringe Khabane Lame itu ditahan sejak Jumat pekan lalu di Bandara Internasional Harry Reid. Namun dia diperbolehkan meninggalkan AS tanpa melalui deportasi.
Dia menambahkan, Lame tiba di AS pada 30 April dan telah melewati batas visanya.
Sejauh ini belum ada pernyataan dari Lame mengenai penahanannya itu.
Pria 25 tahun itu menjadi terkenal di seluruh dunia terutama sejak pandemi Covid-19 melalui konten-konten video bisunya.