JAKARTA, vozpublica.id - Pengumuman pemenang lengkap Oscar 2024 telah dilakukan. Acara bergengsi dalam dunia perfilman ini diselenggarakan di Dolby Theatre, Los Angeles, AS, pada Minggu (10/3/2024) atau Senin (11/3/2024) pagi Waktu Indonesia Barat.
Diketahui bahwa rangkaian Academy Awards ke-96 disiarkan langsung dimulai pukul 06.00 WIB. Acara tersebut mencakup penyerahan piala Oscar dan dipandu oleh komedian Jimmy Kimmel.
Selain itu, acara ini juga menampilkan para artis dan aktor yang tampil di red carpet. Jadi, siapa saja pemenang di Oscar 2024?