JAKARTA, vozpublica.id - Presiden Prabowo Subianto memilih moda transportasi kereta cepat Whoosh untuk kunjungan kerja ke Bandung. Prabowo juga kembali ke Jakarta dengan moda transportasi yang sama.
Pada Rabu (6/8/2025) malam, Prabowo bertolak dari Stasiun Halim Perdanakusuma menuju Bandung, menggunakan kereta cepat Whoosh.
Perjalanan ini menjadi pengalaman pertamanya naik Whoosh sejak menjabat sebagai Presiden. Prabowo memang pernah menggunakannya saat menjabat Menteri Pertahanan pada 19 Agustus 2023.
Di Bandung, Prabowo menghadiri Konvensi Sains, Teknologi dan Industri (KSTI) Tahun 2025 di Institut Teknologi Bandung (ITB) keesokan harinya.