JAKARTA, vozpublica.id - Kerja sama yang dijalin PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP atau MNC Bank) dan PT MNC Teknologi Nusantara (MTN), bagian dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP), dengan BPJamsostek akan menghadirkan kenyamanan dan kecepatan pelayanan bagi para penggunanya.
“Saya atas nama MNC Group mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan,” ujar Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo, Jumat (21/10/2022).
“Kerja sama untuk tentunya disbursement daripada klaim, untuk pembayaran iuran dan juga untuk memperbesar basis anggota ya, khususnya pekerja rentan, untuk kerja sama yang akan dikembangkan tentunya. Tentunya kami akan mengemban kepercayaan ini sebaik-baiknya. Dengan semua sudah masuk ke digital, prosesnya lebih cepat ya,” ucap Hary.
Kerja sama yang ditandatangani Kamis (20/10/2022), ini akan memudahkan peserta dan nasabah dalam mengakses layanan kepesertaan BPJamsostek dan layanan perbankan dari MNC Bank, serta menginisiasi Account Linkage antara aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) dan MotionPay.
Hary menambahkan, ke depannya, MotionBanking berencana untuk memperluas kerja sama dengan menyalurkan pinjaman kepada peserta BPJamsostek.