InJourney bakal Tugaskan Angkasa Pura Indonesia Sulap Destinasi Wisata Khusus Jadi Kawasan Hijau

Iqbal Dwi Purnama
InJourney menugaskan PT Angkasa Pura Indonesia untuk melakukan penghijauan di beberapa destinasi pariwisata khusus. (Foto: Iqbal Dwi Purnama)

JAKARTA, vozpublica.id - PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney menugaskan PT Angkasa Pura Indonesia atau InJourney Airports untuk melakukan penghijauan di beberapa destinasi pariwisata khusus, terutama destinasi wisata yang dikelola induk usaha InJourney.

Direktur Komersial InJourney Airports Rizal Pahlevi menuturkan, melalui penggabungan Angkasa Pura I (AP) I dan AP II menjadi InJourney Airports akan mengintegrasikan operator bandara dengan destinasi pariwisata. Harapannya, merger ini memberikan kontribusi nyata lewat penghijauan kawasan wisata.

"Kita baru menyelesaikan AP I dan AP II, dari penggabungan ini, kita punya ambisi besar, kita ingin kepariwisataan Indonesia ini semakin memberikan kontribusi yang maksimal di sektor pariwisata. Airport ini adalah bagian dari ekosistem kita," kata Rizal dalam acara peluncuran program Green Airport oleh InJourney Airports di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (11/9/2024).

Rizal menambahkan, program pertama yang diluncurkan setelah bergabungnya kedua operator bandara tersebut adalah pelestarian Hutan Leuser dengan menanam pohon untuk 5 hektare area kawasan hutan.

"Kalau dilingkungan InJourney, target kita kawasan wisata menjadi kawasan hijau, seperti Taman Mini Indonesia Indah (TMII) itu target kita 70 persen kawasan hijau, Borobudur, Nusa Dua, itu sudah kawasan hijau, kemudian Sanur. Ini adalah bagian dari komitmen group," tuturnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Destinasi
5 jam lalu

Kabar Baik! MotoGP 2025 Bikin Okupansi Hotel di Mandalika Capai 100%

Nasional
16 hari lalu

Profil Dony Oskaria yang Ditunjuk Jadi Plt Menteri BUMN 

Megapolitan
3 bulan lalu

Pramono bakal Sulap Kolong Tol di Jakarta Jadi RTH, Terinspirasi High Line New York

Bisnis
3 bulan lalu

Serunya Libur Sekolah di Bandara InJourney Airports Sampai 31 Juli 2025!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal