Cara Cek Hasil RBB BUMN 2025, Simak Tahapan Lengkapnya

Aditya Pratama
Zulhilmi Yahya
Cara cek hasil RBB BUMN 2025 OLT tahap 1 diumumkan hari ini, Sabtu (17/5/2025). (Foto: FHCI BUMN)

JAKARTA, vozpublica.id - Cara cek hasil RBB BUMN 2025 akan diulas dalam artikel ini. Hasil tes kompetensi atau online test (OLT) tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 diumumkan hari ini, Sabtu (17/5/2025). 

Bagi para peserta yang telah mengikuti tahapan awal sudah bisa mengetahui hasilnya. Pengumuman bisa dicek melalui akun RBB di laman https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Cek Hasil RBB BUMN 2025

Dalam unggahan akun Instagram resmi @fhci.bumn menyampaikan bahwa pengumuman OLT Tahap 1 RBB 2025 telah bisa dilihat peserta.

"Kami mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang telah dinyatakan LULUS ke Tahapan Online Test Tahap 2. Persiapkan diri kamu dengan sebaik mungkin untuk menghadapi tahapan selanjutnya," tulis akun @fhci.bumn dalam keterangannya unggahannya.

"Bagi para peserta yang belum berhasil lolos pada tahap ini, kami menghargai seluruh usaha dan waktu yang telah kamu berikan. Jangan berkecil hati! Pengalaman ini adalah pelajaran berharga untuk meraih kesempatan di masa depan," tulis akun tersebut.

Berikut tahapan untuk cek hasil RBB BUMN 2025:

  • Buka laman https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.
  • Klik 'Masuk' untuk selanjutnya login ke akun RBB
  • Masukkan email dan password yang terdaftar
  • Klik menu 'Lamaran Saya' untuk melihat status seleksi
  • Cek status seleksi pada bagian 'Hasil Tes Tahap 1'

Bagi peserta dengan hasil tes berwarna hijau dinyatakan lolos, sementara hasil tes berwarna merah dinyatakan tidak lolos.

Bagi peserta yang lolos OLT tahap 1 akan melanjutkan ke tes online tahap 2. Ujian secara daring tersebut direncanakan digelar pada 20-22 Mei 2025.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Prabowo bakal Umumkan Anggota Komite Reformasi Polri Pertengahan Oktober

Megapolitan
13 hari lalu

Pramono Minta Hasil Rekrutmen 1.000 Personel Diumumkan Pekan Ini: Jangan Terlalu Lama!

Megapolitan
14 hari lalu

Pramono Ungkap Hasil Rekrutmen 1.000 Personel Damkar Ditunda, Tak Jadi Diumumkan Pekan Ini

Megapolitan
19 hari lalu

Segera! Hasil Seleksi Awal Rekrutmen 1.000 Personel Damkar Diumumkan 17 September

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal