Video Jenazah BJ Habibie Diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata
Kamis, 12 September 2019 - 13:36:00 WIB
JAKARTA, vozpublica.id - Jenazah Presiden ke-3 RI, Bacharuddin Jusuf Habibie, diberangkatkan ke tempat peristirahatan terakhirnya di TMPN Kalibata, Jakarta Selatan. Iring-iringan jenazah terpantau telah meninggalkan rumah duka di Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019), pukul 12.48 WIB.
Dari pantauan vozpublica.id, sebelum diberangkatkan ke TMPN Kalibata dilaksanakan serah terima jenazah BJ Habibie dari keluarga kepada negara. Tampak putra bungsu Habibie, Thareq Kemal Habibie menyerahkan jenazah ayahnya kepada negara yang diterima Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman. Berikut video selengkapnya.
Video Editor: Muarif Ramadhan
Editor: Dani M Dahwilani