KIEV, vozpublica.id – Ukraina dilaporkan kembali dihantam rudal Rusia. Kali ini, dua senjata militer Moskow tersebut meluluhlantakkan mal atau pusat perbelanjaan yang ramai di Kota Kremenchuk, Ukraina Tengah, Senin (27/6/2022).
Sedikitnya 16 orang tewas dan 59 lainnya luka-luka akibat serangan itu, menurut layanan darurat setempat.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky mengatakan, ada lebih dari 1.000 orang berada di mal itu pada saat serangan terjadi. Menurut para saksi, serangan tersebut menyebabkan kebakaran besar dan menimbulkan asap hitam yang mengepul ke langit.
Editor: Ahmad Islamy Jamil