Sering Mengonsumsi Makanan dan Minuman Panas Bisa Sebabkan Kanker, Ini Penjelasannya

Syifa Fauziah
Sering Mengonsumsi Makanan dan Minuman Panas Bisa Sebabkan Kanker, Ini Penjelasannya (Foto: Chowhound)

JAKARTA, vozpublica.id - Dalam kondisi hujan dan cuaca dingin, mengonsumsi makanan dan minuman hangat memang paling nikmat. Biasanya, hidangan yang dipilih adalah kopi, teh, ataupun makanan yang berkuah. 

Dikonsumsi saat cuaca dingin bisa membantu menghangatkan tubuh. Namun Anda perlu waspada, mengonsumsi makanan dan minuman panas bisa menyebabkan kanker

Dokter Spesialis Gizi  Christopher Andrian mengatakan, kategori makanan dan minuman panas yang bisa memicu penyakit kanker ini yang suhunya di atas. Misalnya, minuman yang bisa menyebabkan kanker, panasnya mencapai 40 sampai 60 derajat celcius.

“Kalau langsung diminum atau makan, bisa merusak sel yang ada di tenggorokan,” ujar dr Christopher seperti dikutip dari Podcast Raditya Dika, Sabtu (6/7/2024).

Lebih lanjut dr Christopher mengatakan, sel yang rusak akibat minuman dan makanan panas biasanya akan meregenerasi secara alami menjadi jaringan baru dan itu akan memicu sel kanker. “Kalau minum minuman panas terlalu sering berisiko kanker nasofaring,” katanya.

Untuk itu dr Christopher mengimbau kepada masyarakat untuk tidak langsung mengonsumsi minuman atau makanan dalam kondisi panas. “Kalau bisa dibuat adem dulu deh, anget-anget kuku itu akan lebih aman. Jangan pas baru matang langsung diseruput,” katanya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Kabar Duka, Idol Kpop Jang Hae Young Meninggal Dunia

Kuliner
12 hari lalu

Rekomendasi Kafe Pet-Friendly di Gading Serpong, Mampir Sini!

Internasional
14 hari lalu

Geser Kanker, Bunuh Diri Jadi Penyebab Kematian Tertinggi Usia 40 Tahunan di Korsel

Health
1 bulan lalu

Apa Itu Caesium-137, Zat Radioaktif yang Ditemukan di Udang Beku Indonesia?

Health
1 bulan lalu

Makan Udang Indonesia Bikin Manusia Jadi Alien? Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program vozpublica.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal